BUAH JEMARI-Q

Jumat, 31 Mei 2013

Cara SImple Mewujudkan Impian


KAIRO- dulu aku diketawain karena punya mimpi ke Mesir. aku berusaha dan belajar dengan tanpa kenal lelah. namun sikap sinis orang tak kunjung hilang. mereka tak tau bila yang aku lakukan itu bentuk usaha penjemputan mimpi dengan "dream ceonection". akhirnya, pada tahun 2009 impian itu menjadi nyata.

bulan yang lalu juga, aku pernah mengagumkan sosok kecil penghafal Qur`an dan pemimpi Rasul. iya, Wirda, putri Ust. Yusuf Mansur. aku coba lakukan "dream ceonection" dengan menuliskan namanya di statusku. kawan-kawan biasa komen sana-sini. namun, semua itu tak meredamkan kekagumanku. tak disangka, bulan April 2013, aku berjumpa dengan Wirda di Mesir.

begitu juga kemaren, aku pakai kain ihram dan melafalkan talbiyah haji. aku pakai kain ihram untuk shalat duhur. juga aku bilang "penciumanku telah dekat dengan Multazam". temenku yang liat nertawain dan aku sampai dibilang gila. lagi-lagi ini "dream ceonection" dariku. buktinya,,insya Allah 2013 cita-cita ini terpenuhi.aamiin


sekarang, aku nulis status yang berhubungan nikah diketawain dan disuruh-suruh praktek sebelum bilang. emang bener, sebelum bilang seyogyanya mraktekin duluan. tapi inilah bentuk "dream ceonection" ku untuk menjemput impian, tentunya disertai usaha, dong. lihat saja, insya Allah...

"dream ceonection" ini aku lakukan beserta usaha 1000%, optimis 1000%, d0a 1000%, dan tawakkal 10000%.

tapi, hati-hati bagi yang hanya menertawakan sinis tanpa disertai ngedoain baik (bukan nakut-nakuti, loh)

doa: ya Allah, Tuhan pemilik segala-galanya. apa yang aku mimpikan itu sangat kecil bagi-Mu. Engkau memerintahkan kami meminta (usaha, doa, optimis, dan tawakkal), kami lakukan itu dengan ikhlas. maka, ikhlaskanlah untuk kami melihat terwujudnya impian-impian baik kami. aamiin..alfatihah...

By Syem Sudin, pemilik 1000 impian dengan 1 juta "dream ceonection"

Tidak ada komentar: